Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kamera Smartphone Canggih Pembawa Bencana, Hati-hati!!

Gambar oleh Gerd Altmann dari Pixabay

Guys, kita semua tahu kalau pisau dapur mempunyai dampak berbeda apabila digunakan untuk hal-hal berbeda. Yaitu ketika dipakai memasak maka akan menghasilkan makanan enak yang bermanfaat untuk menambah nutrisi keluarga atau si pemilik pisaunya. Tetapi akan menjadi ganas ketika pisau tersebut digunakan untuk menikam lawan ketika timbul amarah tak terbendung. Ini adalah analogi awal yang terlintas di benak saya kalau kita kurang bijak dan kurang menimbang baik buruknya akan suatu hal, makan efeknya pun akan berbeda. 

Disinilah kemudian saya pribadi berpendapat kalau awal dari pokok permasalahan ini adalah segala kemudahan yang tanpa diiringi kebijaksanaan. Dunia digital saat ini memberikan segala kemudahan dan kemewahan dalam melayani manusianya untuk melakukan sesuatu dalam satu genggaman tangan, bahkan dalam satu klik jari jemari aja. Salahsatu hal yang saya sorot disini adalah Mobile Phone canggih dengan kamera mantap. Di era sekarang, ketika handphone jenis apapun mempunyai kemampuan merekam apapun jenis kamera itu, apakah kamera hape atau kamera digital seperti dslr dan lain-lain. Maka yang terjadi layaknya analogi pisau dapur yang saya ceritakan diatas.

Kamera itu ibarat mata pisau juga lho, kalau kita gunakan positif, tentu saja akan menghasilkan hal-hal yang baik. begitupun sebaliknya ketika kita gunakan hal negatif, hasil akhirnya sudah dipastikan hal negatif juga.

berkaca dari kejadian-kejadian, yang menimpa beberapa orang yang viral dan berakhir buruk dari mulai artis besar sampai orang biasa dari pinggiran daerah. Hal yang patut menjadi catatan dan tulis gede-gede di pikiran pemilik kamera adalah, ketika kamu berhadapan dengan kamera dan pencet recording, terlepas dari mau dipublikasikan ataupun enggak,itu akan berimpact berpengaruh terhadap kehidupan kamu selanjutnya, karena senyatanya kamu bukan hanya berhadapan dengan kamera di ruang sepi, hampa, gak ada orang, walaupun kamu ngerekam di tempat yang gak ada seorang pun yang lewat, bahkan di gang sempit yang sepi, atau di kamar kecil yang gak ada jendela sama sekali, saya katakan ketika kamu berhadapan dengan kamera kamu sebenarnya dilihat oleh banyak orang, kamera satu walaupun kecil bahkan dari kamera hape dengan piksel rendah itu berarti akan banyak mata memandang, bahkan sebenarnya Tuhan pun sedang melihat kamu, menilai perbuatanmu.

Gambar oleh Gerd Altmann dari Pixabay

Jangan karena demi konten asal jepret asal rekam, apalagi dengan niatan pengen viral dikenal dan jadi artis, nggak.. saya katakan nggak, ini justru akan merugikan temen-temen sndiri. Menurut saya mencari konten viral  adalah pilihan, kadang mencari hal negatif kita bisa menjadi viral, namun jangan salah dengan melakukan hal baik juga kita bisa menjadi viral, kalau emang kebelet viral, bikin aja kemasannnya menjadi menarik dan viral dengan hal-hal baik, bukan dengan cara viral dulu lalu akhirnya ditangkap pak polisi, gak bakalan bisa lebaran nanti dong

Selalu ingat, ketika kamu di depan kamera, apakah untuk video tiktok, yotube atau platform apapun, maka kamera kamu adalah mewakili ribuan bahkan mungkin jutaan miliaran mata yang akan menilai kamu, dan kamu harus siap dengan segala konsekuensinya. fikir dulu deh, kalo saya buat ini apa yang akan terjadi, paling nggak ingat-ingat kalo gak ada orang sekalipun senyatanya Tuhan sedang memperhatikan kelakuan kita, dan memberikan pilihan kalo apapun yang kita kerjakan akan berakibat setimpal dengan yang kita lakukan

Pointnya adalah sebelum temen-temen mencet tombol record di kamera pastikan hal yang kamu rekam adalah bukan hal-hal konyol yang akan merugikan kamu di masa depan. 

Guys, ini sudut pandang saya yang mungkin berbeda dengan sudut pandang kalian, dan saya kira gak perlu diperdebatkan,ini hanya mengingatkan kita semua termasuk saya untuk lebih berhati-hati di depan kamera, gak ada salah benar disini, karena salah benar hanyalah milik Allah semata.

Selamat beraktifitas, Salam SemangART

1 komentar untuk "Kamera Smartphone Canggih Pembawa Bencana, Hati-hati!!"

  1. Bener banget, kamera bisa membawa kebaikan, tapi juga bisa mendatangkan bencana,
    Harus bijak, mana yang harus kita jepret atau kita rekam, dan mana yang cukup kita aja yang tahu ...

    BalasHapus